Selasa, 08 Maret 2011

SMK Yang Paling Bergengsi Karena Berpihak Pada Kaum Papa

KEGIATAN SEKOLAH



Profile Sekolah SMKN 32 Jakarta adalah lembaga pendidikan kejuruan

kelompok bisnis dan pariwisata yang berlokasi di Jl.Tebet dalam 4 no 1

Jakarta selatan , yang memiliki 4 jurusan yaitu , Patiseri , Perhotelan

, Tata Busana dan Restoran . yang telah di wawancarai oleh tim reporter

smk update . di lihat dari tempatnya smkn 32 merupakan sekolah yang

sangat bersih dan sejuk , di setiap lorong” sekolah SMKN 32 sama sekali

tidak terlihat sampah sedikit pun . fasilitas nya pun sangat mendukung

untuk kegiatan pembelajaran di SMKN 32 .







Dalam Kegiatan KBM ( Kegiatan Belajar Mengajar ) ini setelah libur

merayakan hari raya Idul Fitri ini, SMKN 32 ini sangat tertib, teratur

dan lebih disiplin, yang kita lihat dari keadaan sekolah SMKN 32

jakarta ini saat sedang melakukan peliputan. Begitu pula dengan

sambutan dari guru-guru disana dan juga Petugas Keamanan saat kami

sudah sampai di SMKN 32 sangat begitu baik dan sopan dengan penuh

senyum dan keramahan pada saat menyambut kami. Kegiatan belajar

mengajar di SMKN 32 dimulai dari pukul 06.30 s.d pukul 15.00.



SMK NEGERI 32
ROAD TO LKS TINGKAT DKI JAKARTA



Di hari Seninnya, SMKN 32 selalu melakukan Upacara Pagi untuk mengenang

jasa para Pahlawan yang di siapkan atau diamankan oleh OSIS agar siswa

dan siswi nya dapat mengikuti Upacara Pagi sebelum melakukan kegiatan

belajar mengajar. Dalam kegiatan Ekstrakulikuler atau pengembangan diri

juga tidak dilupakan yang setiap hari Sabtunya, kegiatan ini sangat

membantu para murid SMKN 32 jakarta untuk mengembangkan bakat dan

minatnya para siswa dan siswi agar berkembang dengan baik. Kegiatan

Ekstrakulikulernya ada bermacam-macam seperti PMR, Paskibra, Basket,

Rohis atau belajar Al-Quran, Teater atau Modeling dan Taekwondo.ekskul

yang paling diminati oleh siswa dan siswi yaitu Rohis dan juga ekskul

yang lainnya juga.



TATA TERTIB



Tata tertib di SMKN 32 pun terlihat sama sangat disiplin dan yang

mengatur semua tata tertib di SMKN 32 , di lakukan oleh OSIS dan pada

tahap pertama tidak ada campur tangan guru di dalamnya , kecuali pada

tahap yang selanjutnya atau tahap 2 , guru melakukan tindakan . kami

mendapatkan narasumber sekaligus pembina OSIS yaitu Bpk . Muaz , beliau

sangat ramah , baik , dan guru yang di senangi oleh para siswa . selain

guru kami juga mewawancarai wakil ketua OSIS SMKN 32 Jakarta yaitu

Restu . dalam perkembangannya OSIS selalu menunjukan perubahan ,

seperti saat MOS Masa Orientasi Siswa ) , saat tahun ajaran 2008/2009 ,

Osis belum memperlihatkan ekskul yang ada di SMKN 32 , tapi setelah

ajaran 2009/2010 , Osis menampilkan ekskul-ekskul yang ada di SMKN 32 .


</sam>

1 komentar:

  1. Boleh bantu nomer kepsek atau kantor sekolah. Nomer yg dicantumkan digoogle tidak pernah aktif.

    BalasHapus